Anda ternyata bisa mengubah gambar background di halaman tersebut untuk menghilangkan kejenuhan. Cara melakukannya pun sangat mudah dan Anda tidak membutuhkan aplikasi tambahan.
Mengaktifkan Custom Background
Fitur ini adalah sebuah fitur yang nonaktif secara default. Untuk mengubahnya, Anda bisa melakukan pengaturan di Registry Editor. Anda pun bisa menggunakan Group Policy Editor ijika Anda memakai Windows Professional. Untuk kali ini yang kami pakai adalah Registry Editor
Selanjutnya, masuk pada:
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Authentication\LogonUI\Background
Di situ, Anda akan melihat DWORD bernama OEMBackground. Jika Anda tidak melihatnya, buat DWORD value baru dengan nama OEMBackGround. Selanjutnya double klik OEMBackground value dan masukkan angka 1. Yang perlu Anda ketahui, setiap Anda mengganti theme komputer, maka setting background tersebut akan kembali ke pengaturan default.
Mengatur sebuah Gambar
Sebelum mengatur sebuah gambar, pastikan ukuran file tidak terlalu besar. Selain itu, ada baiknya Anda menyesuaikan gambar yang memiliki ukuran tepat dengan resolusi monitor.
Selanjutnya, Anda bisa menuju ke direktori
C:\Windows\System32\oobe\info\backgrounds
Secara default, folder Info dan Backgrounds tidak dimiliki oleh Windows. Jadi, Anda bisa membuatnya sendiri. Selanjutnya, masukkan gambar yang ingin Anda jadikan background ke folder Backgrounds dan ganti nama filenya menjadi backgroundDefault.jpg.
Hasil dari pengaturan ini sudah bisa Anda lihat langsung tanpa harus melakukan reboot.
0 Comment to "Cara Merubah Logon Screen pada Windows 7"
Post a Comment